Minggu, 09 Oktober 2011

what i've got from ISBD

Dalam menghadapi era Globalisasi kita sebagai Bangsa Indonesia harus bisa menerima modernisasi dengan baik dalam arti memiliki kepribadian Indonesia namun mampu menilai ulang gagasan yang masuk ke Indonesia.


Masalah-masalah yang terjadi dalam masyarakat (Social Problem) dikarenakan harapan yang tidak sesuai dengan kenyataan maka Social Problem adalah harapan manusia yang tidak sesuai dengan kenyataan yang ada. Selain itu dalam masyarakat khususnya di Indonesia juga terjadi masalah yang disebut Laten Social Problem yang berarti suatu masalah yang pelakunya tidak merasakan melakukan kesalahan sehingga kesalahan itu menjadi Habit, lalu menjadi Culture kemudian merasuk ke Personality.

Masyarakat memasukan mahasiswa kedalam Upper Class jadi kedudukan mahasiswa dalam kehidupan bermasyarakat sangatlah tinggi karena mahasiswa adalah orang yang terdidik.

Sebagai seorang mahasiswa yang dididik menjadi seorang Sarjana, harus memiliki kemampuan-kemampuan sebagai berikut :


- Kemampuan Personal, maksudnya seorang Sarjana harus memiliki banyak pengetahuan. Pengetahuan adalah segala hal yang kita ketahui dari hasil panca indera.


- Kemampuan Akademik, maksudnya seorang Sarjana harus dapat berkomunikasi lisan atau tulisan secara ilmiah. Ilmiah adalah segala sesuatu yang bisa dibuktikan kebenarannya sehingga jika manusia bersifat Ilmiah maka apa yang dia lakukan dan hasilnya menjadi benar.


- Kemampuan Profesional, maksudnya seorang Sarjana harus memiliki pengetahuan dan kemampuan yang tinggi dalam setiap profesi yang dia tekuni.